0

Samsung S3 lebih bagus daripada iPhone 4S ?

Posted by Unknown on 11.50
            Dari sisi harga, dua ponsel cerdas ini mempunyai harga yang setara, meskipun iPhone selalu lebih mahal dari pesaingnya. Mungkin itu memang strategi Apple untuk selalu menjual gadgetnya di atas harga pasaran. Strategi yang bagus dan terbukti ampuh, meski sebenarnya kurang disukai para konsumen.
Lalu apa kelebihan S3 dibanding iPhone 4S? Marikita lihat satu demi satu.
1. Support Adobe Flash !:-)
Saat ini semua produk Apple memang mengharamkan flash berjalan di SISOP-nya. Jadi kalau kita suka dengan flash, maka artinya kita putus dengan Apple.
2. Prosessor Quad core
Sekarang adalah eranya ponsel dengan empat otak (quad core), sehingga produk dengan dual core sudah mulai terpinggirkan bagi penggemar fanatik gadget canggih.
3. Memory card
Tidak bisa tidak, keberadaan micro SD Card membuat S3 lebih ramah pada para pengguna miniSD Card.
4. RAM 1 GB
Kapasitas RAM 1 GB dari S3 dua kali lebih besar dari kapasitas iPhone 4S yang hanya 512 MB.
5. Radio FM
Meskipun sepele, tapi adanya fitur radio membuat Samsung S3 terasa lebih menarik.
6. Ukuran Screen
Tampilan S3 yang 4,8 inch tentu terasa lebih lega dibanding iPhone 4S yang hanya 3,5 inch.
7. Network 4G
Inilah generasi terkini yangdiadopsi oleh S3, sementara itu iPhone masih menggunakan generasi standard, yaitu 3.5 G.
8. Type layar Super Amoled
Dengan type Super Amoled, maka tampilan S3 terasa lebih bening dibanding iPhone 4S.
Lalu dimana kelebihan iPhone 4S dibanding Samsung Galaxy S3 ?
1. Memori internal
Disediakan memori internal mulai dari ukuran 16 GB sampai 64 GB, sementara S3 maksimal hanya 32 GB.
2. Aplikasi yang stabil
Dibanding Android, maka aplikasi yang berjalan di Apple memang lebih stabil, mengingat aplikasi di app store hanya didisain untuk satu macam ratio tampilan. Bandingkan dengan Android yang mempunyai beragam ratio tampilan dari berbagai vendor.
3. Ukuran kecil dan nyaman
Meskipun iPhone lebih berat dari Samsung S3, tetapi ukurannya jauh lebih kecil sehingga terasa nyaman di genggaman dan pas di taruh di saku.
Dari beberapa kelebihan Samsung S3 dibanding iPhone 4S di atas, tidak salah kalau banyak orang bilang bahwa Samsung Galaxy S3 lebih menarik dibanding iPhone 4S. Anehnya, apapaun yang dikatakan oleh orang maupun para kritikus, tetap saja Apple tidak goyah dan tetap setia dengan kecermatannya dalam melakukan perubahan.

0 Comments

Posting Komentar

Slider(Do not Edit Here!)

Copyright © 2009 berbagi ilmu All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.